<
Metropolis

Andi Sulolipu Membuka Akses Layanan Publik Seluas-luasnya bagi Difabel di Kendari

313
×

Andi Sulolipu Membuka Akses Layanan Publik Seluas-luasnya bagi Difabel di Kendari

Sebarkan artikel ini

KENDARI,– Dalam debat publik yang digelar malam tadi, Rabu 30 Oktober 2024 di Phinisi Ballroom Hotel Kendari, calon Wakil Wali Kota Kendari nomor urut 4, Andi Sulolipu, memberikan jawaban tegas terkait tantangan inklusivitas dalam pelayanan publik.

Menyusul pertanyaan penting mengenai aplikasi layanan yang saat ini diterapkan oleh Pemerintah Kota Kendari, Andi Sulolipu menegaskan komitmennya untuk memastikan semua warga, termasuk mereka yang difabel dan tinggal di daerah terpencil, dapat mengakses layanan dengan mudah.

“Baik para hadirin dan juga yang menonton, saya akan membuka pertanyaan yang masih tersegel. Calon Wakil Wali Kota, Anda punya waktu dua menit untuk menjawab pertanyaan ini,” ungkap moderator dengan nada penuh harap sebelum membacakan pertanyaan tersebut.

Pertanyaan tersebut menyoroti penggunaan aplikasi seperti Layanan Integrasi Kendari (Laika), Aplikasi Pajak, dan Aplikasi Jaga Kendari (Jari), yang dinilai eksklusif dan tidak menjangkau semua lapisan masyarakat.

Andi Sulolipu dengan percaya diri menjawab, “Sistem aplikasi yang digunakan saat ini memang perlu ditingkatkan. Insya Allah, pada saat kami terpilih, aplikasi tersebut harus berpihak kepada teman-teman difabel dan kelompok masyarakat rentan lainnya,” terangnya.

Andi Sulolipu menjelaskan rencananya untuk memperkuat kapasitas petugas di tingkat kelurahan dan RT/RW, sehingga mereka dapat menjangkau masyarakat yang belum mengenal teknologi digital. “Kami akan meluncurkan program yang kami sebut TARIK, yaitu Transparansi, Angkutan, Responsif, dan Inklusif. Hal ini bertujuan untuk memastikan semua informasi tentang program pemerintah dapat diakses oleh semua kalangan,” tegasnya.

Lebih lanjut, Andi Sulolipu menekankan pentingnya sosialisasi agar masyarakat memahami aspek pelayanan publik dengan baik. “Kami akan melakukan sosialisasi secara menyeluruh agar tidak ada lagi kesalahpahaman mengenai program perencanaan pemerintah,” ujarnya.

Dengan komitmen untuk menciptakan transparansi, Andi yakin tidak akan ada lagi aksi pemaknaan dari masyarakat yang merasa tidak mendapatkan informasi yang jelas mengenai program-program pemerintah.

“Kami ingin memastikan bahwa semua informasi dapat diakses melalui portal atau website resmi, sehingga masyarakat dapat melihat dan memahami apa yang sedang dikerjakan oleh pemerintah,” tegasnya, menegaskan keyakinan terhadap program-program yang akan dilaksanakan jika terpilih.

Dalam suasana penuh harapan ini, Andi Sulolipu menunjukkan bahwa visi dan misinya tidak hanya berbicara tentang janji, tetapi juga tentang tindakan nyata yang akan membawa perubahan positif bagi seluruh masyarakat Kota Kendari. Pembaca berharap agar komitmen ini dapat mewujudkan demi kesejahteraan bersama. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *