Peristiwa

Drainase Lepo-lepo Dibersihkan, Parinringi Pastikan Kendari Siap Hadapi Cuaca Ekstrem

127
×

Drainase Lepo-lepo Dibersihkan, Parinringi Pastikan Kendari Siap Hadapi Cuaca Ekstrem

Sebarkan artikel ini

Kendari Pj Wali Kota Kendari, Parinringi, kembali menunjukkan komitmennya untuk menyelesaikan berbagai persoalan di Kota Kendari. Pada Kamis (26/12/2024), meski hari libur, ia bersama anggota DPRD Kota Kendari, Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU), Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK), serta para camat, turun langsung ke lapangan untuk menangani kendala yang dihadapi masyarakat.

Salah satu fokus utama hari itu adalah membersihkan drainase di depan Bakso Indonesia, kawasan Lepo-lepo, yang selama ini menjadi titik masalah. Parinringi menjelaskan, penyumbatan pada drainase menyebabkan lumpur meluap hingga ke jalan, mengganggu aktivitas warga sekitar.

“Alhamdulillah, kendala di Lepo-lepo berupa penyumbatan drainase telah kami tangani. Lumpur yang meluap ke jalan kini sudah bersih. Semoga masalah ini dapat selesai dalam waktu singkat,” ujar Parinringi saat ditemui di lokasi.

Parinringi juga mengungkapkan bahwa upaya ini merupakan bagian dari persiapan menghadapi cuaca ekstrem yang diprediksi oleh BMKG dalam waktu dekat. “Kami sudah berkoordinasi dengan balai dan memastikan setiap hari akan ada pembenahan, baik untuk sampah maupun drainase. Hari ini selesai, besok kami bergeser ke titik lain,” tambahnya.

Tak hanya drainase, masalah sampah yang sempat menumpuk di beberapa titik juga menjadi perhatian serius. Dengan bantuan alat berat yang disediakan oleh tokoh masyarakat Kendari, sebagian besar volume sampah telah berhasil diangkut. Parinringi memastikan alat berat dan truk pengangkut sampah tetap stand by untuk menuntaskan permasalahan ini.

“Meskipun hari libur, kami tetap di lapangan untuk mengevaluasi dan menyelesaikan masalah masyarakat. Ini komitmen kami dari awal, bahwa Kota Kendari harus bersih, nyaman, dan aman bagi warganya,” tegasnya.

Langkah cepat yang dilakukan Parinringi ini mendapat apresiasi dari berbagai pihak. Diharapkan, koordinasi lintas sektor yang kuat dapat terus terjaga agar Kota Kendari lebih siap menghadapi tantangan cuaca ekstrem maupun persoalan perkotaan lainnya. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!