Daerah

Pekerja Tambang PT Hillcon Jaya Sakti Tewas Tertimpa Batu Tebing di Konawe Utara

443
×

Pekerja Tambang PT Hillcon Jaya Sakti Tewas Tertimpa Batu Tebing di Konawe Utara

Sebarkan artikel ini

Konawe Utara, – Seorang pekerja tambang berinisial SPR tewas setelah mengalami kecelakaan kerja di lokasi pertambangan PT Hillcon Jaya Sakti, Kecamatan Langgikima, Kabupaten Konawe Utara, pada malam hari, 24 Desember 2024.
Insiden tersebut terjadi saat korban yang merupakan operator alat berat jenis buldozer tengah menjalani shift malam. Rekan korban, yang enggan disebutkan namanya, mengungkapkan bahwa SPR sedang melaksanakan tugasnya ketika batu tebing besar tiba-tiba jatuh dan menimpa tubuh korban.

“Korban tertimpa batu tebing saat sedang menjalani shift malam,” ujar rekan korban tersebut saat dihubungi pada Jumat (27/12/2024). Menurut keterangan saksi, alat berat yang dioperasikan oleh SPR tengah beraktivitas di lokasi tersebut ketika kecelakaan terjadi.

Kecelakaan fatal ini mengundang perhatian banyak pihak. Sejumlah pekerja di lokasi berharap agar insiden ini menjadi pelajaran bagi semua pihak untuk lebih memperhatikan aspek keselamatan kerja. “Semoga rekan-rekan pekerja, baik di PT Hillcon Jaya Sakti maupun di perusahaan lainnya, dapat lebih berhati-hati dan selalu mengutamakan keselamatan,” ungkapnya.

Hingga berita ini diturunkan, pihak media masih berupaya mengonfirmasi perihal kejadian tersebut kepada manajemen PT Hillcon Jaya Sakti di Kecamatan Langgikima, Kabupaten Konawe Utara. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!